Lomba evaluasi dan penilaian stunting yang diselenggarakan di Kecamatan Geneng, Kabupaten Ngawi, menjadi ajang unjuk gigi bagi desa-desa dalam upaya percepatan penurunan stunting. Desa Sidorejo mewakili Kampung KB, Desa Klitik dan Kersikan mewakili TPK desa serta Desa Keras Wetan mewakili TPPS . Kehadiran Camat Geneng, Sekcam Geneng, Balai Penyuluhan KB Geneng, dan Forkopimcam semakin menambah semarak acara ini
Lomba ini bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga ajang kolaborasi dan sinergi antar desa, kecamatan, dan kabupaten dalam upaya mencapai target penurunan stunting. Kehadiran Tim Penilai dari TPPS Kabupaten Ngawi menunjukkan komitmen pemerintah dalam mendukung program ini.
Kolaborasi yang baik antara pemerintah desa, kecamatan, dan kabupaten, serta dukungan dari masyarakat, menjadi kunci keberhasilan dalam menurunkan angka stunting. Melalui lomba ini, diharapkan dapat tercipta semangat gotong royong dan sinergi yang lebih kuat dalam upaya mewujudkan generasi muda Ngawi yang sehat dan berkualitas.